Hai eSCe holic...
Hari ini School Contest English Debate Competition
yang seharusnya berakhir pada pukul 14.00 WIB baru berakhir pukul 15.50 WIB,
dikarenakan ada sedikit hambatan yaitu adanya kesalahan teknis pada microphone dan komentar dewan juri yang
sedikit menyita waktu, sehingga acara selanjutnya menjadi mundur kurang lebih
dua jam.
Pada pukul 16.14 WIB Band Competition sebagai
acara setelah English Debate Competition baru dimulai. Ada tiga dewan juri yang
menilai lomba ini. Beliau adalah Mas Wawan Sebastian dari Brass FM, Mas Hendra
dari Outside band dan Mas Anang Surya dari Tulungagung sebagai guru musik dan
komposser.
Setiap peserta band yang mengikuti lomba ini
membawakan tiga buah lagu yaitu lagu wajib yaitu Jingle One Heart dan dua lagu
bebas. Setiap peserta diberi waktu 15 menit untuk persiapan dan menyanyikan
tiga buah lagu tersebut.
Peserta yang mengikuti
Band Competition dari SMP dan SMA Sederajat, meskipun mengalami kemunduran
jadwal yang sangat lama, para pengunjung tetap antusias dalam menyaksikan Band
Competition tersebut berkat suguhan penampilan yang menarik dari semua peserta.
Akibat kemunduran
jadwal tersebut, Band Competition berakhir pada pukul 22.15 WIB yang seharusnya
berakhir pukul 20.40 WIB. Hal itu
berdampak pada kesiapan dan kondisi fisik peserta SC X keesokan harinya. Semoga
nanti kegiatan selanjutnya bisa berjalan sesuai jadwal. Salam eSCe Holic.
0 komentar:
Posting Komentar